Penutupan Latihan Kader Satu (LK1) HMI Komisariat Tarbiyah IAID Berjalan dengan Khidmat
Pengambilan ikrar anggota baru HmI Komisariat Tarbiyah |
Ciamis, HMI Ciamis, KIM Linggasari : Kegiatan penutupan Latihan Kader 1 (LK 1) berlangsung secara khidmat, sebanyak 16 orang dinyatakan lulus mengikuti LK 1 HMI Komisariat Tarbiyah IAID yang bertempat di Museum Galuh Pakuan Ciamis, Minggu (20/10/2019).
Latihan Kader 1 (LK1) adalah training Formal yang ada di HMI, training ini adalah syarat awal bagi mahasiswa yang ingin menjadi anggota HMI.
Kegiatan penutupan Basic Training HMI Komisariat Tarbiyah IAID dihadiri oleh Ketua Umum HMI Cabang Ciamis, Sekretaris Umum HMI Cabang Ciamis berserta fungsionaris pengurus HMI Cabang lainnya, Ketua Umum BPL HMI Cabang Ciamis, Direktur Utama LAPMI HMI Cabang Ciamis, Ketua Umum HMI Komisariat Syariah dan seluruh kader HMI yang ada di wilayah kerja HMI Cabang Ciamis.
Serah terima plakat penghargaan kepada pemateri |
Ketua Pelaksana kegiatan ini, Akke Prawira mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mensukseskan acara ini.
“Rasa bangga terhadap kawan-kawan selama tiga hari dengan penuh semangat telah mengikuti kegiatan LK 1 ini” ungkpanya.
Ade Maulana selaku Ketua Umum HMI Komisariat Tarbiyah IAID mengapresiasi seluruh peserta dan panitia yang tetap konsisten sampai akhir kegiatan.
“Semangat kawan-kawan dibentuk dalam kegiatan Basic Training ini sampai kawan-kawan sadar terhadap peran dan fungsinya sebagai kader umat dan kader bangsa” ujarnya.
Ade Maulana menambahkan Komisariat Tarbiyah membukanpintu selebar-lebarnya kepada kawan-kawan untuk berproses bersama-sama di HMI dalam rangka mewujudkan masyarakat adil makmur yang di ridloi oleh Allah SWT.
"Mari berkreasi, berproses sesuai minat bakat kawan-kawan di Komisariat Tarbiyah IAID” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Umum HMI yang kali ini diwakili oleh Zezen sebagai Sekretaris Umum mengatakan semangat yang kawan-kawan sudah di bangun selama tiga hari jangan sampai luntur dalam berproses dimana saja.
"Kita sebagai mahasiswa harus terus berinovasi untuk mengembangkan potensi yang ada dalam diri kawan-kawan dalam menghadapi kemajuan teknologi” ungkapnya.
Zezen menambahkan kita harus bisa melewati tantangan zaman yang semakin hari semakin kuat arus gelombangnya. (RF-KIM LGSR)
Penyampaian materi KeKohatian (Keperemuanan) |
0 Response to "Penutupan Latihan Kader Satu (LK1) HMI Komisariat Tarbiyah IAID Berjalan dengan Khidmat"
Posting Komentar